Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Cara Praktis Untuk Memecahkan Soal Olimpiade Matematika SD

Dalam memecahkan soal-soal olimpiade haruslah punya trik-trik tersendiri untuk memecahkannya. Yang harus dicari adalah kata kuncinya yang bisa kita jadikan acuan untuk menyelesaikannya. Tanpa tahu kata kuncinya mungkin akan banyak mengalami hambatan.

Bagaimana kita bisa memecahkannya jika belum tahu apa yang harus menjadi tolak ukur permasalahan. Nah ketika sudah tahu permasalahannya maka bisa dihadapi dengan beberap strategi yang bisa dijadikan pertimbangan untuk menyelesaikannya.

Seperti apa strategi untuk memecahkan soal-soal olimpiade matematika tersebut bisa disimak panduan berikut !

1. Strategi Gambar
Contoh Soal :
Dalam Kandang Pak Wayan ada 32 pasang mata binatang yang terdiri dari kerbau dan itik. Jumlah kaki kedua binatang tersebut adalah 104. Berapakah selisih antara kerbau dan itik dalam kandang Pak Wayan?

Pemecahannya : Anggap semua itik dulu sebanyak 32, kemudian isi kakilagi dua - dua hingga mencapai 104 kaki, maka akan ditemukan banyak kerbau dan itik, setelah itu cari selisih kedua binanatang.



Kerbau = 30, Itik = 12, Selisih = 20 - 12 = 8

2. Strategi Kalimat Matematika

Contoh Soal :
Santi mempunyai 3 pak permen yang masing-masing berisi 25 buah. Febri mempunyai 5 kardus kue yang masing-masing berisi 10 potong. Mereka ingin membagikan permen dan kue tersebut pada teman-temannya sehingga mereka bisa bersama-sama menikmati pada jam istirahat. Berapa orang lagi teman meraka perlukan agar permen dan kue bisa terbagi sama banyak?

Pemecahannya :
a. Menghitung jumlah permen dan kue seluruhnya.
dengan cara mencari banyak permen 3 x 25 = 75 permen.
dengan mencari banyak kue 5 x 10 = 50 kue

b. Mencari FPB dari jumlah permen dan kue yang hasilnya dapat dilihat di atas. Yaitu dengan mencari FPB dari 75 dan 50 didapat hasilnya 25

c. Mengurangkan FPB dengan pemilik kue dan permen 25 - 2 = 23, Jadi teman yang diperlukan lagi sebanyak 23 orang.

3. Strategi Membuat Tabel
Contoh Soal :
Perbandingan kelereng merah, putih, dan biru adalah 3 : 4 : 5. Jumlah semua kelereng dalam kotak adalah 48 butir. Berapak selisih kelereng dan biru dan merah?

Pemecahannya :
Langkah pertama membuat tabel dan masukkan angka kelipatan sesuai perbandingan yang ada sampai ditemukan jumlah kelereng yang pas. setelah itu baru cari selisihnya.


Lihat pada tebel yang jumlahnya 48 sesuai permintaan pada soal. Hitunglah selisih kelereng merah dan biru dengan cara mengurangkan yaitu  20 - 12 = 8. Jadi selisih antara kelereng merah dan biru adalah 8 butir.

4. Strategi Mencari Pola
Contoh Soal :
1*   2 * = 6
2*   3 * = 15
3*   4 * = 28
4*   5 * = ?

Pemecahannya:
12 + 2 2 + 1 = 6
22 + 3 2 + 2 = 15
32 + 4 2 + 3 = 28
42 + 5 2 + 4 = 45
Dengan melihat pola di atas didapat jawaban 45

5. Srategi Tebak dan Periksa

Contoh Soal :
Mia membawa empat lembar uang lima puluh ribuan. Ia ingin mendapatkan 1 lembar uang ratus ribuan dan sejumlah uang yang sama lembaran lima ribuan dan seribuan secara berpasangan serta sisanya beberapa lembar puluh ribuan. Tentukan pasangan paling banyak lembaran lima ribuan dan seribuan yang didapat!

Pemecahannya :
Uang Mia semua 4 x 50.000 = Rp. 200.000
Ditukar dengan 1 lembar ratus ribuan bersisa RP. 100.000

Tebak :
  • 5 x 5.000 + 5 x 1.000 = 25.000 + 5.000 = 30.000 ditambah 7 lembar pupuh ribuan
  • 10 x 5.000 + 10 x 1.000 = 50.000 + 10.000 = 60.000 ditambah 4 lembar puluh ribuan
  • 15 x 5.000 + 15 x 1.000 = 75.000 + 15.000 = 90.000 ditambah 1 lembar puluh ribuan
Jadi pasangan yang paling banyak adalah 15 pasang.

Untuk bisa melakukan strategi diatas tentunya harus banyak berlatih soal - soal olimpiade. Untuk soal olimpiade sebagai latihan bisa lihat di Kumpulan soal olimpade matematika dan IPA

Bisa dikatakan semakin banyak tipe soal yang sudah dipelajari tentu hasilnyapun nantinya akan semakin bagus. Harapan untuk maju menjadi juara pun akan bisa terwujud. Selamat berjuang para anak bangsa dalam meraih prestasi. Jika ada solusi lain bisa di diskusikan di kolom koment di bawah. Terimakasih

Baca juga : Soal OSN Guru sebagai langkah persiapan